Apa Itu DA dan PA? Blogger

Himang
January 31, 2022
0 Comments
Home
Blogger
Apa Itu DA dan PA? Blogger
Hallo kembali lagi kawan-kawan di blog saya kali ini saya akan membahas artikel apa itu DA dan PA Blogger.

Apa Itu DA dan PA?  Blogger
Oke seperti dijudul kita membahas tentang Domain Authority (DA) dan Page Authority (PA), pertama-tama saya jelaskan dulu satu persatu saja deh mulai dari Domain Authority.

Domain Authority

Domain Authority (DA) merupakan suatu acuan bagi mesin pencari dalam memberikan peringkat terhadap suatu situs web atau blog kamu.

Mesin pencari semacam Google biasanya memberi peringkat bagi suatu situs berdasarkan 3 (tiga)  hal. Berikut adalah pemaparan ketiga hal tersebut:

  • Usia Domain

    Semakin lama keberadaan domain itu ada dan semakin aktif kegiatan yang terjadi pada suatu domain, maka semakin tinggi pula nilai DA dari domain itu. Sebab, ini menunjukkan konsistensi dari pengguna untuk mengelola domainnya.

    Google akan menganggap website atau domain tersebut layak dinilai tinggi dan penilaian ini juga bisa memengaruhi peringkatnya di halaman hasil pencarian.

  • Popularitas Domain

    Populernya situs Anda dapat dilihat dari jumlah link yang masuk melalui situs-situs berkualitas. Hal itu dapat disebut sebagai Inbound Link, yang berarti pemberian rekomendasi terhadap situs Anda ( backlink ).

    Inbound Link ini dapat juga dilakukan dengan cara ikut berkomentar pada situs atau blog lain ( blogwalking ), atau Anda dapat aktif mempromosikan domain Anda dalam suatu forum terkait.

    Hal-hal yang telah disebutkan ini adalah cara jitu agar Anda dapat mendongkrak banyaknya pengunjung website hasil dari menguatnya domain Anda di SERP (Search Engine Result Page, yaitu halaman hasil penelusuran kata kunci di mesin pencari).

  • Ukuran Domain

    Ukuran yang dimaksud yaitu dilihat dari banyaknya jumlah konten yang Anda publikasikan di website Anda. Semakin banyak jumlah konten atau posting-nya maka semakin besar pula ukuran domain Anda. Inilah mengapa para blogger rutin membuat konten setiap harinya.

    Namun, banyaknya konten saja tak cukup sebab mesin penelusur semacam Google juga dapat menilai seberapa berkualitas konten itu. Mengenai konten yang berkualitas, kami akan membahasnya lebih lanjut di bagian berikutnya.

Dari ketiga hal tersebut, mesin pencari dapat menentukan Peringkat Domain Authority dari suatu website. Domain authority ini merupakan satu dari sekian banyak faktor lainnya yang menjadi ukuran tingkat kepercayaan mesin pencari kepada suatu situs.

Sedangkan


Page Authority

Page Authority/Otoritas Halaman yang biasa disingkat menjadi PA adalah sebuah tolok ukur yang untuk satu halaman saja di sebuah situs web. Jadi, kalau DA mengukur kekuatan secara keseluruhan, PA mengukur kekuatan hanya satu halaman saja. PA yang tinggi menunjukkan kalau halaman tersebut sering muncul di mesin pencari.

Sebenarnya tidak ada cara khusus yang bisa dilakukan untuk meningkatkan PA. Tingginya nilai PA memang benar-benar didasarkan dari konten situs web yang berkualitas.

Untuk itu, supaya PA bisa terus naik kamu harus memperhatikan konten yang original, baru, dan menarik, backlink ke halaman tersebut, dan menggunakan Alt Text Images yang disertai dengan keyword.

Selain artikel/konten yang berisi banyak keyword tapi tetap natural, kamu pun perlu memperhatikan hal lain dalam halaman ini seperti title tags, headings, struktur URL, internal link, dan sebagainya.

Untuk teman-teman yang ingin mngecek DA dan PA blog atau website anda bisa cek Disini

Intinya DA dan PA sangat penting untuk ditingkatkan karena itu adalah penilaian terhadap sebuah situ yang baik, namun ingat Skor atau Nilai DA dan PA  harus seimbang agar tidak pincang jalannya kalau satu tinggi satu rendah kan jalannya tidak baik begitulah cara kerja Da dan Pa.

Mungkin itu saja dulu untuk artikel kali ini Apa Itu DA dan PA?  Blogger terima kasih sudah berkunjung, semoga bermanfaat buat teman-teman.


See You Again...


Blog authors

Himang
Himang
Hanya Penulis Biasa! Blogger

No comments

Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan tampil lama karena akan dihapus sesegera mungkin. Oleh Admin Kami.